Pages

Jumat, 10 Oktober 2014

Seserahan !!


Once upon a time, hiduplah seorang anak cantik nan jelita yang terpesona melihat kotak-kotak berhias pita cantik di hari pernikahan sang tante. Ada banyak benda dalam kotak-kotak cantik itu, baju, sepatu, tas, selimut, make up yang banyak, dan seeeeeeemua di hias dengan pita warna-warni..
si anak cantik nan jelita tersebut melihat semuanya dengan takjub dan mengingatnya hingga sekarang.. anak cantik nan jelita itu adalah AKU :D

Seserahan… yups… dari semua rangkaian, baru ini yg bisa aku share disini.
Apa saja isi seserahan itu? But, wait a moment girls… sebelumnya kamu harus tahu apa sih seserahan itu? Kenapa ada seserahan? Let’s check here…  ;)

Seserahan Pengantin atau hantaran adalah salah satu rangkaian persiapan pernikahan yang merupakan ciri khas nya masyarakat di Indonesia.  Seserahan bisa di artikan sebagai tanda bahwa sang cami sudah bisa memberikan nafkah lahir batin kepada sang calon mempelai wanita.  Ada juga yang mengatakan kalau seserahan adalah oleh-oleh dari keluarga mempelai pria untuk keluarga mempelai wanita.

Seserahan pada umumnya di bawa saat hari H. namun, ada juga yang membawanya malam sebelum akad nikah, atau saat prosesi lamaran. Bila dibawa saat lamaran, dan jarak dari lamaran ke hari H ada selang 2 atau 3 bulan, bisa juga isi perlengkapan seserahan itu dengan barang yang akan dipakai saat akad nikah. 

Mengumpulkan barang-barang seserahan itu menurut aku seru, menyenangkan, dan pastinya bikin mood jadi enaaaaakk binggo ! kenapa coba?? Karena itu bisa dijadikan moment belanja gratis  ;)  and absolutely legal :D uppsss…… ( sorry mabeib :* but this is the true J) . Semua biaya belanja belinji itu datangnya dari cami ku… ( Thank’s mabeib J #peluk dan cium sampe sesak napas ). Tapi eh tapi… Menyiapkan barang-barang seserahan itu juga bisa bikin pusing tujuh keliling, menguras tenaga, dan emosi :D. 

Dari awal kami berkomitmen untuk menikah, cami sudah mulai kasih post khusus untuk siapkan barang-barang seserahan itu. Sambil menyiapkan mahar sedikit demi sedikit, kami pun juga menyiapkan barang-barang seserahan. Aku pun mulai membuat daftar perlengkapan seserahan dan memberikan list nya ke cami. Setelah edit sana sini, kami pun mulai belanja belinji sedikit demi sedikit. #tawa membahana. Camiku selalu tahu apa yang aku suka dan baik buat aku.

Biasanya belanja barang-barang seserahan itu bareng sama pasangan. Tapi ada juga si calon mempelai wanita yang belanja sendiri dan hanya uang yang di kasih sama si pria. Begitu juga dengan camiku. Ada barang yang aku beli sendiri dan ada juga barang yang kami beli berdua. 

Menyiapkan barang-barang seserahan juga jangan langsung seabrek dibeli loh. Bisa mumet kepala saking banyaknya biaya yang dikeluarkan sekaligus. Cami selalu memberi biaya perlengkapan sedikit demi sedikit. Aku pun belanja barang yang harganya di sesuaikan dengan jumlah uang dari cami. Jangan asal beli juga. Belilah benda yang memang nantinya setelah menikah akan aku pakai. Selain itu, perlu memanfaatkan diskon-diskon special di mall… hahahaha… ini tips terbesar aku. Bukannya mau sombong setiap pulang belanja si plastik ada cap dari mall besar, tapi karena di mall banyak barang branded dan diskonnya gede-gedean. Kalo perlu cari barang yang sedang di diskon 90% + 50%.   Hehehehe………………


Tidak ada ketentuan harus berapa kotak yang disiapkan ya. Cuma kalau kalian baca-baca postingan di mbah gugel memang banyak yang bilang kalau hantaran untuk perempuan harus 7 kotak atau ganjil… hemmm…… mungkin itu merujuk pada suatu adat di Indonesia ya… tapi ayah tidak menetapkan camiku seperti itu. Banyak barang yang sudah dibeli. Mungkin malah bisa lebih dari 7 kotak dan belum tentu juga ganjil. Hehehe

Okelah sekian dulu tips buat yang sedang bingung menyiapkan perlengkapan seserahan. Aku ringkas nih tips nya :
  1. Buat daftar barang nya. Selain bisa sambil menghitung budget nya, bisa juga merevisi barang yang sekiranya lebih perlu di beli.
  2. Jangan belanja sekaligus. (aku aja butuh 5 bulan lebih sampe terkumpul semua J)
  3. Manfaatkan diskon besar J
  4. Jika ada dari keluarga yang menentukan jumlah kotak seserahan, misal harus ganjil, ya siapkan 3/5/7/9/11/13 dst…… sesuai keinginan mempelai wanita, upsss maksudnya sesuai kesepakatan bersama aja.. heheheheeee
  5. Nah ini lagi, soal hantaran balik untuk cami. Kalau di keluarga ada yang ingin seperti itu dan menurutmu juga perlu, ya silahkan siapkan juga. Kalau aku sendiri gak persiapkan karena dari keluarga aku gak menyarankan untuk itu. Hukumnya gak wajib koq.. jadi kalau mau ya siapkan, kalau tidak juga tak apa. Siapkan barang keperluan calon memepelai pria seperti pakaian, sepatu, dll. Bedanya, hantaran untuk laki-laki tidak boleh lebih banyak dari hantaran untuk perempuan. Misal yang untuk perempuan 7, maka yang untuk lelaki hanya 3.
  6. Membeli barang seserahan bersama pasangan. Tidak juga sih. Kalau pasangan kamu tinggal nya di luar kota, gimana coba? Yang pastinya kamu sang calon mempelai wanita harus ikut ada di proses belanja itu. Kenapa? Jangan sampai saat barang itu dibelikan orang lain, barang tersebut malah tidak terpakai nantinya karena kamu tidak menyukai bentuk/warna dari barang tersebut bahkan salah ukuran. Kalau kata teman kantor aku, colek mba era, jangan sampai dibelikan lipstick seharga sepuluh ribu padahal kamu biasa pakai yang harga seratus ribu, dower nanti bibirnya. Hehehe.. big hugs mba era #pukpukpuk.

1 komentar:

  1. Dear brides and grooms to be
    Salam hangat dari HIS Seskoad Grand Ballroom Bandung.
    Kami dengan bangga mempersembahkan venue terbaru kami yaitu “HIS Seskoad Grand Ballroom”, Gedung seskoad yang berletak strategis nan mewah yang menjadi favorit para calon pengantin ini kini berada di naungan HIS, untuk itu fasilitas yang terdapat di gedung seskoad grand ballroom kini berstandard seperti gedung HIS lainnya, “Ballroom full karpet eksklusif, AC, Lampu Kristal, dan design ruangan yang elegan&mewah”. Selain gedung, kami juga bekerjasama dengan banyak pilihan vendor ternama di Bandung, mulai dari catering, busana&MUA, dekorasi, music & entertainment, fotografi&videografi, MC, wedding car, hingga pelayanan yang kami miliki untuk membantu calon pengantin dari awal sampai akhir yaitu, Wedding Public Relations, Wedding Planner, dan Wedding Executor. Dengan sistem “One Stop Wedding Service”, Kami pastikan akan memberikan pelayanan terbaik dalam membantu dari awal hingga di hari Bahagia akang teteh
    Untuk itu kami mengundang akang teteh calon pengantin, untuk datang ke pre-launching HIS Seskoad Ballroom kami, dan segera dapatkan HARGA PRE-LAUNCHING yang pasti akan sangat worth it dengan fasilitas dan pelayanan yang kami berikan serta BONUS FANTASTIS! untuk akang teteh calon pengantin Cuma di HIS SESKOAD GRAND BALLROOM.

    For more info and detail call :
    Wedding Public Relations HIS Seskoad Grand Ballroom
    Jl. Gatot Subroto No. 96 Bandung.
    Giyan : 082261170022 (WA)
    INSTAGRAM : @his_seskoad @giyanti.hisseskoad

    See u brides and grooms to be!
    -HIS Wedding Venue Organizer-

    BalasHapus